Sunday, July 23, 2017

Cak Imin: Selamat Pemenang Musabaqoh Kitab Kuning


INILAHCOM, Jakarta – Final Musabaqoh Kitab Kuning (MKK) 2017 yang digelar organisasi sayap PKB, Dewan Kordinasi Nasional (DKN) Garda Bangsa tuntas sudah dilaksanakan.


“Saya bangga sekaligus bersyukur karena MKK 2017 ini memunculkan juara baru, salah satunya dari Pekanbaru, tidak selalu dari Jawa apalagi Ponpes Lirboyo yang selalu saja menang,” kata Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar, Minggu (23/7/2017).


Pria yang akrab disapa Cak Imin menyampaikan selamat untuk panitia atas kerja keras yang luar biasa. “Selamat juga kepada pemenang dan khususnya DKN Garda Bangsa, sungguh ini adalah kerja keras yang luar biasa,” ujarnya.


Salah satu Ketua PBNU, Aizzudin Abdurahman mengapresiasi gelaran MKK 2017 yang digelar sayap PKB. Menurut dia, kegiatan ini sangat positif.


“Saya ucapkan selamat kepada PKB yang memiliki konsen pada event clasikal ini yang tentunya menjadi pondasi dalam pembentukan karakter bangsa,” katanya.


Sementara Ketua DKN Garda Bangsa, H Cucun Syamsurijal mengatakan gelaran MKK ini sebagai ajang renegerasi ulama NU dimasa yang akan datang.


“Tidak hanya menjadi penerus ulama, tapi juga pemimpin bangsa karena sungguh bangsa ini memerlukan pemimpin yang religius sekaligus nasionalis dan sifat itu jelas dimiliki santri, sebab dua nilai luhur itulah bagian dari isi kitab kuning kontemporer,” katanya.


Ini para pemenang MKK 2017;


Nadhom alfiyah: Kategori Putra: Juara 1, M Soleh Mubarak (PP Darussalam Blokagung). Juara 2, M Syafi’ul Umam (PP Hidayatul Mubtadiien Lirboyo). Juara 3, Jauharul In’am (PP Darul Afkar, Klaten)


Kategori Putri: Juara 1, Dwi Ambarsari (PP Fadlul Wahid Grobogan). Juara 2, Siti Maftuhah (PP Arribatul Islami, Kendal). Juara 3, Ngaliyatul Marfu’ah (PP Sabilul Hasanah).


Nadham Imrithi: Kategori Putra: Juara 1, Sahid Fauzi Muharram (PP Salafiyah Almursidi Tasikmalaya). Juara 2, M Shobari Lubis (PP Hidayatul Mubtadiien Lirboyo Kediri). Juara 3, Solihan (PP Mambaul Falah Bawean Gresik)


Kategori Putri: Juara 1, Siti Masruro (PP Assalafi Wonosari Pasuruan). Juara 2, Naila Maghfiroh (Alhikmah 2 Brebes). Juara 3, Khusnul Khatimah (Mambaul Ulum Pamekasan).


Fathul Qarib: Kategori Putra: Juara 1, M Habib Yusro (Almunawaroh Pekanbaru). Juara 2, Dede Fakhrurozi (Nurul Hidayah Sumedang). Juara 3, M Rotib (Darul Abror, Pasuruan).


Kategori Putri: Juara 1, Nur Ainiawati (Hidayatullah Pasuruan). Juara 2, Ayu Aprilia Musdalifa (Mambaul Ulum Pamekasan). Juara 3, Su’udiyah (Hidayatul Mubtadiat Alquraniyyah Lirboyo).


Ihya ulumuddin: Kategori Putra: Juara 1, M Abdur Rozaq (Lirboyo Kediri), Juara 2, Ahmad Faqih (Mambaul Khoiriyatil Islamiyah Jember). Juara 3, Abdul Kholiq (Manbaul Ulum Pati).


Kategori Putri: Juara 1, Muhim Nailul Ulya (Khozinatul Ulum Blora perwakilan UI). Juara 2, Milah Bahiyah (HMQ Lirboyo/Hidayatul Mubatadiat Alquraniyyah). Juara 3, Siti Maftuhatul Ula (Maslahul Huda Pati).[ris]



- Fajar Nurzaman - Blog Sang Pembelajar -

- http://fajarnurzaman.net/bisnis-produk/2392963/

0 komentar:

Post a Comment