INILAHCOM, Jakarta – Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan AL terduga pelaku penyerangan penyidik KPK Novel Baswedan adalah seorang sekuriti di salah satu tempat spa di Jakarta.
“Beliau adalah sekuriti di sebuah spa di Jakarta,” ungkap Argo di Mapolda Metro Jaya, Kamis (11/5/2017).
Argo menyatakan profesi AL juga jadi salah satu titik mulai penyelidikan polisi yang kini tengah mendalami alibi AL.
“Jadwalnya kerja berangkat jam 15.00 pulang jam 00.00. Kalau masuk 17.00 kembali setelah tamu semua pulang,” jelasnya.
Diberitakan sebelumnya, Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Setyo Wasisto membenarkan info penangkapan seorang terduga pelaku penyerangan penyidik senior KPK Novel Baswedan.
“Penangkapan kabar tersangka kasus novel Baswedan berawal saat beberapa hari lalu tim dari Polda Metro dan Bareskrim ke Singapur menemui sauara Novel Baswean. Dari sana mendapatkan keterangan ada satu orang yang dicurigai,” katanya di Mapolda Metro Jaya, Rabu (10/5/2017).
Dari informasi itu Polisi langsung melakukan penyelidikan untuk mencari orang yang ada dalam informasi dari Novel itu. Akhirnya seorang berinisial AL berhasil diamankan di Jakarta.
Diketahui, Novel Baswedan disiram pakai air keras oleh orang tidak dikenal. Saat itu, Novel sedang berjalan menuju rumahnya usai menunaikan ibadah Salat Subuh, Selasa 11 April 2017 di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. [rok]
- Fajar Nurzaman - Blog Sang Pembelajar -
- http://fajarnurzaman.net/science-technology/al-terduga-penyerang-novel-adalah-sekuriti/
0 komentar:
Post a Comment