Oppo telah meluncurkan duo smartphone Oppo R11 dan R11 Plus beberapa bulan yang lalu, dimana Oppo R11 adalah smartphone pertama yang mengusung Snapdragon 660. Chipset Snapdragon 660 sendiri merupakan chipset high-end terbaru milik Qualcomm yang memiliki performa tinggi, bahkan bisa dikatakan setara dengan Snapdragon 820. Dengan begitu, Snapdragon 660 berhasil memimpin di segmen mid-range.
Namun baru-baru ini telah muncul smartphone Oppo R11 dengan chipset Qualcomm Snadpragon 835 di situs Geekbench. Tentu ini mengejutkan, dimana sebelumnya Oppo tidak menggunakan chipset flagship untuk smartphone flagship miliknya selama beberapa tahun terakhir. Selain chipset tersebut, Oppo R11 ini juga hadir dengan RAM 6GB dan menjalankan OS Android 7.1.1 Nougat. Berbekal spesifikasi high-end tersebut, Oppo R11 mampu mencetak skor 1953 untuk tes single-score dan 6329 untuk tes multi-core.
Memang cukup aneh mengingat perusahaan selama ini tidak pernah menggunakan chipset flagship untuk smartphone flagship miliknya. Namun bisa juga handset ini bakal hadir dengan nama Oppo Find 9, dimana ia menyamar sebagai Oppo R11 pada pengujian benchmark. Seperti yang kita ketahui, sudah beberapa tahun terakhir perusahaan tidak meneruskan seri Find miliknya, dan fokus pada smartphone selfie yang memiliki spesifikasi menengah.
Diharapkan dalam beberapa pekan mendatang smartphone tersebut muncul di layanan benchmarking lainnya, agar kita bisa tahu apakah perangkat tersebut benar-benar Oppo R11 atau Oppo Find 9.
- Fajar Nurzaman - Blog Sang Pembelajar -
https://i2.wp.com/fajarnurzaman.net/wp-content/uploads/2017/08/oppor11withsnapdragon835socspottedongeekbench1-03-1501740594.jpg?resize=600%2C450
- https://fajarnurzaman.net/bisnis-produk/oppo-r11-dengan-chipset-snapdragon-835-muncul-di-geekbench/
0 komentar:
Post a Comment