Friday, August 11, 2017

AFOX IH81-MA: Minimalis

Buat kamu yang mencari motherboard Intel LGA1150, misalnya untuk mengganti motherboard lama yang rusak, AFOX menawarkan IH81-MA. Mengusung chipset Intel H81, AFOX IH81-MA memang bukan ditujukan untuk kamu yang senang memaksimalkan kinerja sistemnya dengan overclock. Untuk keperluan seperti ini motherboard dengan chipset Intel Z87 atau Intel Z97 tentu lebih sesuai.

AFOX IH81-MA pun bukan diperuntukkan untuk kamu yang membutuhkan berbagai fasilitas ekstra yang ditawarkan beberapa motherboard Intel LGA1150 lain. Tidak ada tambahan terhadap jumlah port interface populer maupun audio dengan komponen khusus di peranti ini.


Fasilitas yang ditawarkan AFOX IH81-MA terbatas pada fasilitas yang diberikan oleh chipset Intel H81. AFOX IH81-MA cocok untuk kamu yang memang membutuhkan motherboad Intel LGA1150 minimalis, yang hadir hanya dengan fasilitas standar chipset Intel H81. Buat apa membayar aneka fasilitas yang tidak akan kamu gunakan.


Datang dengan form factor Micro ATX, AFOX IH81-MA bisa digunakan dengan mudah pada sistem dengan casing yang relatif ringkas. Motherboard dengan form factor Micro ATX sewajarnya memiliki keterbatasan dalam jumlah selot ekspansi yang didukungnya. Begitu pula dengan AFOX IH81-MA. Peranti ini hanya menyediakan satu selot PCI-Express x16.


Sejalan dengan chipset Intel H81 yang digunanakan, AFOX IH81-MA menyediakan 2 kanal SATA 6 Gbps dan 2 kanal SATA 3 Gbps. Kombinasi ini sudah memadai untuk banyak keperluan. Sayangnya tidak demikian halnya dengan LAN yang hanya menggunakan 10/100 Mbps dan belum gigabit. Sementara untuk interface populer lainnya, USB 3.0, AFOX IH81-MA menyediakan dua port.


Untuk keluaran ke displai, motherboard yang belum sepenuhnya menggunakan electrolytic capacitor dengan solid electrolyte ini menawarkan D-Sub 15 pin dan HDMI. Sementara untuk audionya, AFOX IH81-MA menggunakan enam kanal HD Audio.


Kesan minimalis juga hadir pada manual tercetak dan software yang disertakan pada paket AFOX IH81-MA. Tidak ada aplikasi khusus yang ditawarkan AFOX, misalnya untuk hardware monitoring.


Uniknya, motherboard yang mendukung sampai Intel Core i7 ini memiliki Setup BIOS yang dilengkapi dengan banyak opsi. Namun, sebagian dari opsi tersebut tidak cocok dengan AFOX IH81-MA ini. Misalnya pada pengaturan SATA, AFOX IH81-MA menampilkan enam port. Padahal jelas-jelas port SATA-nya hanya ada empat. Seharusnya menu Setup BIOS ini bisa dioptimalkan untuk peranti bersangkutan.


www.afox-corp.com
Berca Cakra Teknologi
(021) 2316352
Rp –


AFOX IH81-MA menyediakan satu selot PCI-Express x16 yang bisa digunakan untuk menampung kartu grafis tambahan.



Selain HDMI, motherboard minimalis ini sudah menyertakan dukungan terhadap USB 3.0.



Spesifikasi:




































ChipsetIntel H81
SoketLGA1150
Dukungan ProsesorCeleron s/d Core i7
Base Clock
Jumlah Kanal/Selot Memori Utama2/2
Dukungan Memori UtamaDDR3-1333 s/d DDR3-1600, sampai 16 GB
Grafis TerintegrasiPada prosesor
Slot Ekspansi1 PCI-Express x16
SLI/CrossFireX
Port SATA/Port PATA2 (6Gbps), 2 (3Gbps)/-
Port eSATA
AudioALC662
LANRTL8105E
USB 2.0/FireWire6/-; 2 USB 3.0
Panel Belakang– USB 2.0 x4

– D-Sub 15 pin

– HDMI Out


– USB 3.0 x2


– RJ-45


– Audio x3

Solid CapacitorYa (sebagian)
Form FactorMicro ATX

Hasil Uji:


SYSmark 2014 SE 2.0.0.70


Rating                                     1296


SiSoftware Sandra 2016.SP1


Aggregate Arithmetic                        98,42 GOPS


Aggregate Multi-Media                      312,9 Mpixel/s


Aggregate Memory                             20,36 GB/s


PCMark 8 Professional Edition 2.7.613


Home Score (Conventional)               3312


Creative Score (Conventional)            3451


Work Score (Conventional)                3590


Cinebench R15.038


CPU                715 cb


HandBrake 1.0.1 64 bit          46 detik


Pazera Lame Front-End 1.8                60 detik


3DMark Professional Edition 2.2.3509


Fire Strike Score                     854


AvP D3D11 Benchmark 1.03


1920 x 1080 Average (Default)                      11,6 fps


LuxMark 2.0               1926000 samples/s


+ Ringkas
–  Fasilitas terbatas


Rating: –


Tanggapan Kamu


komentar



- Fajar Nurzaman - Blog Sang Pembelajar -
https://i0.wp.com/fajarnurzaman.net/wp-content/uploads/2017/08/Afox-H81-1.jpg?resize=750%2C500
- https://fajarnurzaman.net/bisnis-produk/afox-ih81-ma-minimalis/

0 komentar:

Post a Comment