Dalam dunia affiliate marketing adalah hal yang biasa ketika anda meningkatkan traffic di website, deal dengan customer, membangun brand produk, maintenance website, dll. Semua untuk menghasilkan profit di bisnis online.
Tahukah Anda, berikut ini ada 3 cara untuk meningkatkan komisi affiliate anda? Bahkan saat tengah malam, komisi anda bisa berlipat jadi dobel bahkan tripel. Anda Mau? Oke, sekarang kita asumsikan anda sudah bergabung dalam sebuah affiliate program.
Berikut 3 Cara Melipatgandakan Komisi Affiliate :
1. Ketahui dan kenali program affiliate dan produk affiliate terbaik. Hal ini memberi anda peluang besar untuk menghasilkan komisi yang besar dalam waktu singkat.
Ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan dalam memilih program affiliate. Diantaranya : Pilih program affiliate dengan struktur komisi yang bersifat umum, Pilihlah produk affiliate yang sesuai dengan target market anda, Pastikan program affiliatenya memiliki track record yang bagus terutama dalam hal pembayaran komisi sebaiknya mudah dan tepat waktu. Jika tampaknya anda tidak memperlihatkan kemajuan dalam program affiliate yang anda ikuti. Maka, tinggalkan. Carilah program affiliate yang lebih baik.
Buatlah free report atau short ebook di website anda. Hal ini memberi anda peluang lebih besar untuk mengalahkan pesaing affiliate yang mengikuti program yang sama. Jika anda memulai dengan free report, tulislah yang berkaitan dengan produk yang anda promosikan. Dalam report anda, berikan informasi yang berharga secara gratis. Jika mungkin, rekomendasikan produk anda sebagai tambahan. Begitu pula dengan ebook, bangunlah kredibilitas anda. Customer akan melihat dan memperhatikan anda, berikutnya mereka akan memperhatikan apa yang anda tawarkan.
2. Kumpulkan dan simpan alamat email dari calon customer anda, yaitu mereka yang memberikan emailnya saat download free ebook anda.
Perlu diingat, orang tidak akan melakukan transaksi dipertemuan yang pertama. Jadi, setidaknya anda mengirimkan pesan lebih dari 6 kali follow up melalui email dan barulah mereka akan melakukan pembelian/transaksi. Inilah alasan sederhana mengapa anda harus mengumpulkan informasi kontak dari mereka yang telah mendownload report dan ebook anda. Tentu saja anda harus follow up mereka hingga mereka melakukan pembayaran melalui affiliate anda.
Arahkan calon customer ke website anda. hindari mengarahkan mereka ke website vendor. Ingat, anda mendapatkan komisi hanya jika anda melakukan penjualan.
3. Mintalah komisi lebih tinggi dari pemilik affiliate.
Anda berani? Tentu saja anda bisa mencobanya dan melakukan pendekatan ke vendor. Lakukan negosiasi untuk meningkatkan persentase komisi dari setiap penjualan yang anda lakukan. Dengan catatan, anda memiliki rekor penjualan dan yang sarana promosi yang bagus pula. Sehingga anda akan dianggap aset yang berharga. Jika vendor cukup pintar, tentu mereka akan mempertimbangkannya.
Perlu diingat, untuk affiliate paling efektif menggunakan iklan PPC (Pay Per Click).
Cobalah ketiga strategi diatas dan lihatlah perbedaan bagaimana peningkatan komisi anda terjadi dalam waktu singkat.
- Fajar Nurzaman - Blog Sang Pembelajar -
- http://fajarnurzaman.web.id/internetmarketing/3-cara-untuk-melipatgandakan-komisi-affiliate-anda/
0 komentar:
Post a Comment