Tuesday, February 28, 2017

Mengenang Wafatnya Erbakan, Erdogan dan Yilidirim Sampaikan Ucapan Belasungkawa



Presiden Turki dan Perdana Menteri Turki. (aa.tr.com/ar)

dakwatuna.com – Ankara. Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, dan PM. Turki, Binali Yildirim, menyampaikan ucapan untuk mengenang enam tahun wafatnya mantan PM. Turki, Najmuddin Erbakan.


Melalui akun twitter pribadinya, Erdogan menulis, “Mengenang enam tahun wafatnya, saya menyampaikan kesedihan dan penghormatan kepada guru kita, Prof. Dr. Najmuddin Erbakan, Perdana Menteri Turki ke-54.”


Selain itu, PM. Turki, Binali Yildirim, mengatakan, “Saya menyampaikan penghormatan kepada arwah Prof. Dr. Najmuddin Erbakan. Beliau adalah seorang politisi, ilmuwan, dan sosok negarawan besar. Beliau juga memiliki andil dalam sejarah pemerintahan Turki.


Prof. Dr. Najmuddin Erbakan lahir pada tanggal 29 Oktober 1926. Beliau wafat enam tahun lalu, tepatnya tanggal 27 Februari 2011. Erbakan adalah seorang insinyur dan politisi Turki yang memimpin Partai Refah (Sa’adah, saat ini). Karir politik Erbakan mencapai puncaknya saat beliau menjabat sebagai Perdana Menteri Turki pada tahun 1996 s/d 1997. (whc/aa.tr/dakwatuna)


Redaktur: William Ciputra


Beri Nilai:


Loading…




William Ciputra

Alumni Mahad Aly An-Nuaimy Jakarta





Source link


- Fajar Nurzaman - Blog Sang Pembelajar -
https://i1.wp.com/fajarnurzaman.net/wp-content/uploads/2017/03/Mengenang-Wafatnya-Erbakan-Erdogan-dan-Yilidirim-Sampaikan-Ucapan-Belasungkawa.jpg?fit=300%2C300
- http://fajarnurzaman.net/spiritualreligion/mengenang-wafatnya-erbakan-erdogan-dan-yilidirim-sampaikan-ucapan-belasungkawa/

0 komentar:

Post a Comment